Tips Mendapatkan Asuransi Pendidikan Anak dengan Premi Murah

asuransi pendidikan
Sejalan dengan pertambahan usia, maka kita akan menyadari bahwa tanggung jawab jadi bertambah besar, begitu juga dengan kebutuhan hidup yang membesar pula jumlahnya. Apalagi ketika sudah menikah dan berkeluarga, adanya buah hati pastinya pasti jadi saat-saat menyenangkan sekaligus menambah lagi tanggung jawab yang harus kita pikul.

Punya kehidupan lain yang kita tanggung artinya kita harus secara serius mempersiapkan materi dan juga psikis untuk menjalankan peran sebagai orang tua. Kebutuhan anak-anak ini kan memanjang ya, mulai sandang, pangan, papan, dan pendidikan. Biaya yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan tersebut tentu nggak sedikit, perlu strategi keuangan dan kalau bisa pastikan anak-anak ini mendapatkan proteksi dari asuransi untuk anak.

Mungkin udah nggak asing lagi ya dengan namanya asuransi pendidikan. Asuransi ini fokusnya memang untuk persiapan dana pendidikan buah hati di mana biaya pendidikan ini nilainya makin lama makin meningkat, sehingga harus mulai dipersiapkan sejak dini untuk meringankan beban keuangan keluarga.

Saat ini masih banyak orang tua yang masih ragu dalam memilih asuransi pendidikan yang baik. Apalagi jika dilihat kebanyakan dari perusahaan asuransi juga menerapkan premi yang murah. Wajar mengkhawatirkan kondisi di mana jika sudah membeli kemudian tidak bisa melakukan pembayaran, nantinya tidak dapat melakukan klaim ketika dibutuhkan.

Tips Mendapatkan Asuransi Pendidikan Premi Murah

Berikut ini ada beberapa tips yang bisa diterapkan jika ingin mendapatkan asuransi pendidikan untuk anak dengan harga premi murah, yaitu:

1. Pilih asuransi pendidikan murni

Jika berbicara mengenai jenis produk asuransi pendidikan ini maka ada banyak banget, mulai di antaranya yang murni, unit link sampai dengan dwiguna. Dibandingkan dengan jenis unit link dan juga dwiguna, maka asuransi pendidikan murni menerapkan premi yang jauh lebih terjangkau karena tidak menyertakan adanya manfaat tambahan. Sehingga dari segi pengeluaran sendiri maka nantinya juga akan jadi lebih hemat.

2. Selektif dalam menentukan besarnya uang pertanggungan

Selanjutnya adalah dalam penentuan besarnya uang pertanggungan yang ingin kita minta kepada perusahaan asuransi tersebut. Karena semakin besar uang pertanggungan yang kita inginkan dari perusahaan asuransi, otomatis membuat biaya premi yang dikenakan juga besar nilainya. Perhitungkan baik-baik sebelumnya berapakah biaya kebutuhan pendidikan untuk buah hati di masa depan, sebelum menentukan nominalnya.

3. Bandingkan antara premi dan manfaat yang ditawarkan

Melakukan perbandingan ini juga bagian yang sangat penting sehingga tidak akan rugi. Karena berbeda perusahaan penerbit maka akan berbeda pula antara nilai premi dengan manfaat yang diberikan kepada nasabahnya. Carilah yang meskipun menawarkan premi murah, namun keuntungan atau manfaat yang diberikan juga banyak, sehingga tidak akan rugi.

4. Selektif dalam memilih perusahaan penerbitnya

Selanjutnya bisa dengan lebih selektif di dalam memilih perusahaan yang memang mengeluarkan produk asuransi ini, karena dari segi perusahaan sendiri juga menerapkan kebijakan yang berbeda-beda, apalagi dari segi preminya. Ada baiknya bagi tidak langsung percaya pada satu perusahaan asuransi, melainkan perbanyak referensi terlebih dahulu untuk mendapatkan mana yang terbaik. Sesuai dengan kebutuhan tentunya.

Bukan hal yang mustahil kok bisa mendapatkan premi asuransi untuk anak yang harganya murah, asalkan kiat-kiat tersebut di atas diterapkan pada saat memilihnya. 

Di Indonesia, makin kesini sudah banyak lembaga yang memang menerbitkan produk asuransi pendidikan, tapi pastikan hanya membeli dari tempat yang terpercaya dan memiliki kondisi keuangan yang sehat, seperti dari I Love Life dari Astra.
Next Post Previous Post
1 Comments
  • Annafi
    Annafi 7 Oktober 2021 pukul 13.25

    Dulu aku sempat main Minecraft tapi kurang greget hehe. Anak tetanggaku mainnya free fire , sebagai orangtua katanya harus dibiasakan jatah jam main hp biar ga keasyikan

Add Comment
comment url