Kenali Fungsi dan Rekomendasi Suplemen Multivitamin untuk Daya Tahan Tubuh

Wah, di masa pandemi seperti sekarang ini, pasti banyak yang pada konsumsi suplemen multivitamin untuk daya tahan tubuh ya? Entah diresepkan oleh dokter atau inisiatif membeli sendiri, nggak ada salahnya juga kita berikhtiar mem-boost imunitas tubuh dengan vitamin-vitamin ini. 

Pasti sudah pada tahu juga, penggunaan multivitamin sebenarnya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh, namanya juga suplemen alias tambahan. Hal ini dikarenakan makanan harian yang dikonsumsi bisa saja belum memenuhi kebutuhan nutrisi harian yang dibutuhkan. 

Ada banyak banget jenis suplemen multivitamin yang beredar di pasaran dengan fungsi dan manfaat yang berbeda-beda. Sering bingung harus pilih yang mana? Mari kenali fungsi multivitamin bagi tubuh dan juga beberapa rekomendasi suplemen daya tahan tubuh di bawah ini.

suplemen multivitamin untuk imunitas tubuh

Fungsi Multivitamin Bagi Tubuh

Banyak multivitamin yang melakukan klaim dapat mencegah penyakit seperti mengurangi risiko dan mencegah penyakit jantung. Hal ini ternyata sudah didukung oleh beberapa penelitian yang menyatakan penggunaan konsumsi multivitamin secara rutin selama 3 tahun menurunkan risiko kematian yang diakibatkan oleh penyakit jantung.

Selain jantung, penggunaan multivitamin dalam jangka panjang juga dipercaya dapat mencegah terserang kanker kolorektal atau lebih dikenal dengan kanker usus besar.

Fungsi dari multivitamin juga dapat membantu menjaga kesehatan otak dan juga mata. Mengonsumsi multivitamin secara teratur dipercaya dapat meningkatkan suasana hati hingga mengurangi gejala pada gangguan kecemasan. Tak jarang, penggunaan vitamin juga dikaitkan dengan adanya peningkatan daya ingat pada lansia.

Walaupun sudah ada beberapa penelitian mengenai fungsi multivitamin, namun beberapa penelitian lainnya justru menunjukkan hasil yang berbeda dan menyatakan penggunaan multivitamin tidak dapat menurunkan risiko terhadap serangan jantung maupun stroke. Begitu juga dengan penyakit lainnya seperti kanker, penyakit mata, maupun untuk menjaga kesehatan otak, semuanya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

Namun jika kita memang membutuhkan tambahan suplemen multivitamin, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mengonsumsi suplemen multivitamin ini. Salah satunya yaitu dosis penggunaannya yang tidak boleh berlebihan, karena justru dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius.

Rekomendasi Suplemen Daya Tahan Tubuh

Sebenarnya banyak sekali suplemen multivitamin yang bisa kita temui baik secara langsung di apotek maupun secara daring dengan klaimnya yang berbeda-beda. Agar tidak ragu sebelum memilih salah satu produk multivitamin, berikut ini hasil merangkum rekomendasi suplemen daya tahan tubuh yang bisa dikonsumsi:

Blackmores Multivitamin + Immune

Rekomendasi suplemen multivitamin yang pertama yaitu Blackmores Multivitamin + Immune. Multivitamin ini dapat mendukung kesehatan sistem imunitas tubuh, dengan kandungan utamanya yaitu vitamin C dan juga nutrisi penting lainnya. Penggunaan obat ini dapat berfungsi dalam memberikan tambahan energi, menjaga kesehatan organ, serta memenuhi asupan gizi harian.

Centrum Adult Multivitamin

Centrum Adult Multivitamin juga bisa menjadi pilihan suplemen multivitamin. Pasalnya multivitamin ini sudah terverifikasi bebas gluten dan juga Non-GMO. Vitamin ini juga mengandung vitamin D3 terbaik sehingga mampu menjaga kekebalan tubuh, memberikan energi dan juga dapat mengatur metabolisme tubuh. Produk ini disarankan untuk dikonsumsi usia diatas 13 tahun hingga 50 tahun.

Enervon-C Multivitamin

Salah satu multivitamin terbaik yang sudah banyak digunakan dan menjadi pilihan banyak orang yaitu Enervon C tablet. Hal ini dikarenakan kandungannya yang cukup lengkap yaitu ada vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, vitamin B12, vitamin C, niasinamida, dan juga kalsium pantotenat. Ini semua sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga fungsi jaringan dan juga organ tubuh. 

Selain mudah didapat, merek ini juga dapat membantu penyerapan mineral ke dalam tubuh agar lebih optimal dan juga membuat lebih berstamina.

Imboost Force

Imboost Force terbuat dari bahan-bahan alami seperti black elderberry fruit dry extract 400 mg, echinacea purpurea 250 mg, dan Zinc picolinate 10 mg. Bahan-bahan alami ini dapat membantu tubuh untuk melawan virus dan bakteri penyebab penyakit.

Renovit

Terakhir, merek yang banyak direkomendasikan ini bisa jadi pilihan multivitamin. Kandungan vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin E, biotin, kalsium, asam folat, selenium, hingga zat besi yang terkandung semuanya sangat berfungsi bagi tubuh. Renovit dapat dikonsumsi hampir semua usia mulai dari anak masa pertumbuhan hingga orang berusia lanjut, bahkan juga bisa menjadi suplemen daya tahan tubuh untuk ibu hamil dan menyusui dalam memenuhi kebutuhan mineral dan vitamin harian.

Nah, itu dia fungsi multivitamin bagi tubuh dan juga 5 rekomendasi multivitamin yang bisa dijadikan referensi sebelum membeli di apotek terdekat. 

Tapi, perlu diingat juga bahwa penggunaan suplemen multivitamin akan lebih efektif khasiatnya jika dibarengi dengan makan-makanan bergizi, olahraga, dan pola hidup sehat ya. 
Next Post Previous Post
12 Comments
  • celotehnur54
    celotehnur54 22 September 2021 pukul 23.00

    Informasi yang bermanfaat. Terima kasih, Mbak Rella.

    • Agustina Purwantini
      Agustina Purwantini 9 Oktober 2021 pukul 18.57

      Apa pun itu demi mendapat hasil yang memadai, kudu dibarengi dengan hal2 lain yg mendukung ya? Apa gunanya mengonsumsi multivitamin terbaik jika ternyata kurang tidur dan kurang asupam makanan bernutrisi.

  • unggulcenter
    unggulcenter 10 Oktober 2021 pukul 02.52

    Enervon C sama Imboost yang familiar dan kadang kubeli juga buat keluarga.

  • feryefend
    feryefend 10 Oktober 2021 pukul 04.17

    Kalau kondisi tubuh lagi gak fit, saya selalu minum suplemen biar bisa cepet pulih. Biasanya nyari yang kandungan vitamin C-nya tinggi

  • Dian Restu Agustina
    Dian Restu Agustina 10 Oktober 2021 pukul 08.06

    Di antara kesemua rekomendasi multivitamin di atas sudah pernah aku konsumsi. Ya, selama pandemi akau terbantu sekali dengan multivitamin ini. Dans etuju jika suplemen multivitamin akan lebih efektif khasiatnya jika dibarengi dengan makan-makanan bergizi, olahraga, dan pola hidup sehat yang kita jalani

  • Sri rahayu
    Sri rahayu 10 Oktober 2021 pukul 08.31

    Terima kasih infonya kak..bisa masuk list buat bulan depan suplemennya. Biasanya cuma vitamin C aja yang dikonsumsi

  • Sri rahayu
    Sri rahayu 10 Oktober 2021 pukul 09.03

    Suplemen wajib konsumsi di masa pandemi gini ..buat jaga stamina biar ngga gampang drop. Biasanya cari yang ada zinc nya

  • Bethaniafeby
    Bethaniafeby 10 Oktober 2021 pukul 12.51

    Untuk sehari-hari enervon-c bagus bgt loo. Biasanya selalu saya bawa kalau ada perjalanan keluar kota dan pas banyak kegiatan. Nice blog gan

  • Tukang Jalan Jajan
    Tukang Jalan Jajan 10 Oktober 2021 pukul 21.52

    suplemen yang tepat dengan dosis yang tepat setiap hari bisa menjaga tubuh tetap sehat dan daya tahan tubuh terjaga. kudu dipilih yang tepat

  • Lina Sophy
    Lina Sophy 11 Oktober 2021 pukul 23.12

    Sampai sekarang aku masih minum multivitamin mbak, badan masih merasa butuh bantuan vitamin biar tetap fit dan sehat. Masih khawatir dengan situasi pandemi

  • Bayu Fitri
    Bayu Fitri 12 Oktober 2021 pukul 23.10

    Sejak pandemi saya rajin nih minum multivitamin karena kan untuk menjaga daya tahan tubuh spya tidak gampang sakit ya hehe

  • Renayku
    Renayku 14 Oktober 2021 pukul 05.02

    Semakin banyak brand multivitamin nih skrg karena pandemi. Memang betul ya, tambahan vitamin itu perlu biar gak gampang sakit.

Add Comment
comment url